cover
Contact Name
Mufarizuddin
Contact Email
jurnalpgsd.up@gmail.com
Phone
+6282165028412
Journal Mail Official
jurnalpgsd.up@gmail.com
Editorial Address
Jalan Tuanku Tambusai No 23 Kabupaten Kampar Provinsi Riau
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
ISSN : 2655710X     EISSN : 26556022     DOI : https://doi.org/10.31004/jrpp.v5i1.4136
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice of teaching and learning, curriculum development, learning materials, learning models, learning methods and learning media in education.Journal of Review of Education and Teaching (JRPP) is published four times a year in March June September and December. As our commitment to the advancement of science and technology, Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) follows an open access policy that allows published articles to be available for free online without any subscription.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 46 Documents
Search results for , issue "Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020" : 46 Documents clear
UPAYA PEMBENTUKAN KEMANDIRIAN MAHASISWA MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED INSTRUCTION PADA MATA KULIAH PRAKTEK BATU Aprianus Telaumbanua
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1691

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa jauh model pembelajaran Problem Based Instruction (PBI) dapat meningkatkan keaktifan, kemandirian disamping ketuntasan belajar mahasiswa. Penelitian berlangsung di prodi Pendidikan Teknik Bangunan IKIP Gunungsitoli selama enam bulan efektif. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa prodi Pendidikan Teknik Bangunan Semester IV yang mengikuti mata kuliah Praktek Batu sebanyak 30 orang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau lesson study. Data dikumpulkan melalui observasi objek, portofolio pengerjaan tugas dan angket. Berdasar hasil analisis penelitian menunjukan bahwa model PBI dapat diterapkan pada mata kuliah Praktek Batu. Kegiatan pembelajaran PBI, telah berhasil meningkatkan kemandirian dalam mengkonstruksi pengetahuannya dalam rangka pencapaian kompetensi dasar, keaktifan mahasiswa mengalami peningkatan walaupun tidak signifikan, dan ketuntasan belajar mahasiswa tercapai yang ditunjukkan tidak hanya dari hasil belajar, tetapi juga proses pembelajaran sudah terpusat pada mahasiswa (student centered). Pembelajaran Problem Based Instruction yang dilaksanakan, menurunkan jumlah mahasiswa dari 66% menjadi hanya 43% yang mempunyai score di bawah rata-rata kelas dan meningkatkan nilai rerata hasil belajar dari 64,8 menjadi 76,75.
PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 007 PULAU LAWAS Rika Marianti; Nurmalina Nurmalina; Vigi Indah Permatha Sari
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1221

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya keterampilan berbicara siswa pada pembelajaran tematik di kelas V SD Negeri 007 Pulau Lawas. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Subjek penelitian ini siswa kelas V yang berjumlah 14 orang, dengan jumlah laki-laki 6 orang, dan siswa perempuan berjumlah 8 orang siswa. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi, observasi, dan tes. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa media gambar dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa pada kelas V SD Negeri 007 Pulau Lawas. Pada siklus I hasil keterampilan berbicara siswa tergolong kurang dengan persentase 50%. Selanjutnya pada siklus II dengan persentase 92.85% dengan katagori sangat baik. Dengan demikian dapat disimpulkan menggunakan media gambar dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas V SD Negeri 007 Pulau Lawas Tahun ajaran 2020/2021.
PENGEMBANGAN MEDIA KOLAM UKUR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENGUKURAN PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN Salindri Wandestari; Enda Puspitasari; Yeni Solfiah
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1211

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media yang layak digunakan untuk mengembangkan kemampuan pengukuran anak usia 5-6 tahun. Jenis peneltian adalah peneltian & pengembangan (Research & Development) dengan mengacu pada model yang dikembangkan oleh Sugiyono. Prosedur pengembangan dilakukan melalui beberapa tahap yaitu potensi dan masalah, mengumpulkan informasi, desain produk, validasi produk dan revisi produk. Pada penelitian ini tidak ada uji coba, hanya sampai pada validasi kemudian di revisi. Hal ini dikarenakan adanya pandemi yaitu Covid-19 sehingga peneliti tidak bisa terjun langsung ke lapangan. Hasil penilaian dari ahli media mendapatkan rata-rata persentase dengan skor 80% dengan kategori layak. Hasil penilaian dari ahli materi mendapatkan rata-rata persentase dengan skor 74% dengan kategori layak. Dan hasil penilaian oleh pendidik mendapatkan rata-rata persentase dengan skor 81.71% dengan kategori sangat layak. Sehingga secara keseluruhan produk media kolam ukur hasil pengembangan dikatakan layak digunakan untuk mengembangkan kemampuan pengukuran anak usia 5-6 tahun.
PENGEMBANGAN MEDIA AUDIO VISUAL TIGA DIMENSI UNTUK PENGENALAN RAMBU LALU LINTAS ANAK USIA 5-6 TAHUN Chika Titania Putri; Febrialismanto Febrialismanto; Hukmi Hukmi
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1395

Abstract

Tujuan pengembangan ini adalah untuk menghasilkan media audio visual tiga dimensi untuk pengenalan rambu lalu lintas pada anak usia 5-6 tahun yang valid. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan, dengan model pengembangan procedural dalam model rancangan pembelajaran Borg dan Gall menurut (Sugiyono, 2013). Pada penelitian ini, peneliti hanya melakukan 5 tahap yaitu mengetahui masalah atau potensi, pengumpulan data, desain produk, validasi produk, revisi produk. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket. Angket digunakan saat melakukan validasi dari akademisi sebagai ahli media dan ahli materi, kemudian validasi dari praktisi dilakukan oleh guru TK yang telah bersertifikasi. Rata- rata penilaian validator ahli materi sebesar 71,4 % dengan tingkat kelayakan layak, kemudian rata-rata penilaian ahli media sebesar 83% dengan tingkat kelayakan sangat layak dan kemudian hasil rata rata penilaian ahli pendidik sebesar 81,94% dengan tingkat kelayakan sangat layak.
THE EFL STUDENTS’ PERCEPTIONS IN USING GOOGLE CLASSROOM FOR ENGLISH LEARNING DURING PANDEMIC Tihfani Astuti; Lilia Indriani
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1333

Abstract

Pembelajaran online membutuhkan media tambahan, seperti website dan aplikasi. Salah satu media yang sering digunakan dalam pembelajaran online adalah Google Classroom. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi persepsi siswa EFL tentang penggunaan Google Classroom di kelas bahasa Inggris. Objek penelitian ini adalah 35 siswa SMK Nusawungu Cilacap. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Peneliti mengambil data dari angket tentang persepsi siswa terhadap pembelajaran menggunakan Google Classroom melalui google form dan menganalisis secara deskriptif serta mengukur data menggunakan skala likert. Hasil penelitian ini sebagian besar siswa setuju dan menerima Google Classroom sebagai media untuk melakukan pembelajaran online karena manfaatnya.
MEDIA POWERPOINT BERBASIS VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR MATERI KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) PADA MAHASISWA PENDIDIKAN TEKNIK BANGUNAN IKIP GUNUNGSITOLI Yelisman Zebua
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1701

Abstract

Selain strategi dan model pembelajaran, media pembelajaran merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kegiatan pendidikan dan pembelajaran. Media powerpoint berbasis video digunakan agar proses pembelajaran menjadi lebih menarik, menyenangkan dan mudah dipahami. Tujuan penelitian ini adalah menggunakan media Powerpoint berbasis video untuk memperoleh informasi tentang hasil belajar, proses pembelajaran, dan reaksi mahasiswa. Penelitian ini dilaksanakan di IKIP Gunungsitoli dengan sasaran mahasiswa semester gasal yang berjumlah 27 mahasiswa. Variabel yang diteliti yakni hasil belajar mahasiswa, proses pembelajaran, serta respon mahasiswa. Pengumpulan data hasil belajar dengan tes uraian, proses pembelajaran dengan pengamatan kelas, dan respons mahasiswa dengan kuesioner (angket) respons dalam menggunakan media powerpoint berbasis video. Hasil belajar mahasiswa mendapatkan nilai rata-rata sebesar 80,7 dengan ketuntasan belajar mahasiswa mencapai 81%, untuk proses pembelajaran berjalan lancar dengan nilai rerata 4,51 dari skor maksimum 5. Mahasiswa merespons baik dengan nilai sebesar 84,96 dari nilai maksimal 100. Disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan media powerpoint berbasis video memiliki peran positif terhadap hasil belajar mahasiswa.
ANALISIS MASALAH PENDIDIKAN BIOLOGI PADA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA DI ERA PANDEMI COVID -19 Tomi Apra Santosa; Eria Marina S.
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1278

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui masalah pendidikan biologi pada sekolah menengah pertama di era pandemi covid-19. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa dan guru. Objek penelitian ini adalah menganalisis masalah siswa dan guru dalam melaksanakan pembelajaran di era pandemi Covid-19. Teknik pengumpulan dari berasal dari observasi, wawancara, dan kuisoiner. Teknik menjamin keabsahan data adalah triangulasi. Teknik analisis data adalah teknik analisis model Miles & Huberman, yaitu reduksi data, penyejian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa masalah yang ditemukan di SMP Negeri 17 Kerinci dalam pembelajaran biologi adalah siswa mengalami kesulitan dalam memahami materi yang diterangkan oleh guru dan Kesulitan dalam mengakses jaringan internet.
ANALISIS TINDAK TUTUR BAHASA NIAS SEBUAH KAJIAN PRAGMATIK Arozatulo Bawamenewi
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1217

Abstract

Penggunaan bahasa dalam berkomunikasi memerlukan dua sarana penting, yakni sarana linguistik dan sarana pragmatik. Sarana linguistik berkaitan dengan ketepatan bentuk dan struktur bahasa, sedangkan sarana pragmatik berkaitan dengan kecocokan bentuk dan struktur dengan konteks penggunaannya. Kendala pada sarana linguistik lebih sering dihadapi oleh pembelajar bahasa Indonesia pemula, sedangkan sarana pragmatik lebih sering menjadi kendala bagi pembelajar tingkat menengah dan tingkat lanjut. Melihat kenyataan seperti itu, kaum semantik generatif berusaha keras untuk bisa menemukan batasan yang jelas antara semantik dan pragmatik dalam arti yang luas. Secara umum metode penelitian diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu. Langkah-langkah dalam penelitian ini yaitu: (1). Untuk data yang diperoleh sebagai temu bual, dilakukan implikasi daripada bahan serta klarifikasi kumpulan sesuai dengan materi kajian,dan (2). Data kualitatif daripada sumber primer maupun sekunder diberikan penafsiran secara kualitatif. Penggunaan angka hanya sebatas angka persentase.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MAZE TRAP GAME UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK ISLAM AS-SHOFA KOTA PEKANBARU Sartika Ulandari; Hukmi Hukmi; Febrialismanto Febrialismanto
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1371

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran maze trap game yang valid untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model pengembangan yang digunakan oleh Sugiyono. Pada penelitian ini peneliti hanya menggunakan 6 (enam) tahap yaitu mengetahui masalah dan potensi, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain dan pembuatan produk. Pada tahap selanjutnya tidak dilakukan karena mengingat keterbatasan biaya dan waktu akibat Covid-19. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, dimana angket tersebut divalidasi oleh ahli materi, ahli media dan ahli pendidik. Jenis data yang dihasilkan adalah data kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis validasi dari ahli materi mendapatkan persentase 93.33% dengan kriteria sangat valid, hasil analisis validasi dari ahli media mendapatkan persentase 82.67% dengan kriteria sangat valid, dan hasil analisis validasi oleh ahli pendidik mendapatkan persentase 94.64% dengan kategori sangat valid, serta hasil penilaian dalam uji coba terbatas mendapatkan persentase 89.28% dengan kategori sangat valid. Sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran maze trap game untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak usia 5-6 tahun telah memenuhi kriteria kevalidan.
ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA TATARAN MORFOLOFI, EBI, DAN SINTAKSIS BUKU TEKS SOSIOLOGI KELAS X SMA Maulana Danar Maaliki H; Ryan Anggara; Yumna Nafisah; Chafit Ulya
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 3 No. 2 (2020): Volume 3 Nomor 2 Desember 2020
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v3i2.1307

Abstract

Penelitian ini berjudul “Analisis Kesalahan Berbahasa Pada Tataran Morfologi, EBI, dan Sintaksis Buku Teks Sosiologi Kelas X SMA”. Tujuan utama pada artikel ini adalah analisis kesalahan dan pembenaran kaidah berbahasa pada tataran morfologi, EBI, dan sintaksis pada buku teks Sosiologi kelas X SMA karya Ruswanto. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode baca-catat, yaitu suatu metode pengumpulan data dengan cara membaca bahan ajar. Kesalahan kaidah penulisan yang dianalisis pada penelitian ini adalah kesalahan morfologi, kesalahan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI), dan kesalahan sintaksis. Aspek kesalahan morfologi yang dianalisis pada penelitian ini adalah kesalahan penggunaan prefiks. Analisis kesalahan penulisan pada tataran Ejaan Bahasa Indonesia (EBI) dalam penelitian ini adalah kesalahan pemakaian tanda baca. Kesalahan sintaksis yang ditemukan penelitian ini berupa kesalahan struktur kalimat efektif. Sampel yang digunakan pada penelitian ini merupakan buku teks sosiologi kelas X SMA KD 3.1 dan 4.1 yang diambil dari buku karya Ruswanto.